DEPOK - Dalam rangka Ulang Tahun PAN yang ke 25, Calon Legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil 8 Kota Bekasi dan Kota Depok, Raden Novi Noviana yang bernomor urut 9 menyalurkan santunan untuk para anak yatim di sekitaran Kota Depok dan Bekasi, Senin, 28 Agustus 2023.
Dalam penyaluran tersebut terpantau dipusatkan di Yayasan Anak Ceria Indonesia, Jalan Jatijajar RT 06 RW 04 Nomor 87 Tapos Kota Depok.
Caleg Rd Novi Noviana berpesan dan mendoakan kepada para anak yatim di Yayasan Anak Ceria agar kelak menjadi anak yang sukses berguna bagi nusa dan bangsa
“Semoga anak anak di sini menjadi anak yang pintar, berilmu dan kelak menjadi manusia yang berguna bagi nusa bangsa dan agama” ujar Novi
Sementara itu, Koordinator Yayasan Anak Ceria Indonesia mengucapkan terimakasih atas kunjungannya yang telah memberikan semangat kepada anak anak yang dipimpinnya, “Semoga atas kunjungannya dari Caleg Novi dapat menjadi ladang amal” ujarnya.
Selesai penyaluran santunan di Yayasan Anak Ceria, dilanjutkan dengan mendistribusikan ke beberapa titik di Kota Depok dan Bekasi dengan menyerahkan langsung ke rumah rumah penduduk yang ada anak yatimnya.
Sumber: https://bakinupdate.com